Siapa Ideal Jabat Caretaker Gubernur

  • Bagikan

RAKYATMALUKU.FAJAR.CO.ID — AMBON, — Sejumlah nama mulai disebut-sebut layak menjadi penjabat atau Caretaker Gubernur Maluku pasca ditinggalkan Gubernur Maluku, Murad Ismail, Desember mendatang.

Nama-nama yang mencuat itu, diantaranya Sekretaris Provinsi Maluku, Sadli le, Rektor Unpatti Ambon, Prof.Dr.M.J Saptenno, Rektor IAIN Ambon, Dr. Zainal Abidin Rahawarin, dan Kepala Detasemen Khusus (Kadensus) 88 Mabes Polri, Irjen Polisi, Martinus Hukom.

Nah, siapa diantara mereka yang ideal memimpin provinsi ini? Pengamat politik, Said Lestaluhu menilai keempat sosok itu merupakan putra terbaik daerah.
Ia mengatakan, mereka semua layak karena memiliki kapasitas dibidang masing-masing, asalkan mereka memenuhi persyaratan. “Yang pertama, kewenangan itu berada di tangan Menteri Dalam Negeri. Nah, kalau mereka memenuhi syarat tidak jadi soal. Tapi kalau saya diminta memilih siapa yang potensial, saya harus katakan semuanya berpotensi,” tutur Lestaluhu, Rabu, 8 November 2023.

Bagi Lestaluhu, siapapun yang nantinya diberikan mandat untuk mengisi masa transisi kepemimpinan, harus bersikap sebagai seorang pemimpin yang betul-betul berada untuk kepentingan daerah. Apalagi saat ini merupakan tahun politik.

“Ya Penjabat Gubernur Maluku harus netral. Ini sebagaimana juga disampaikan Presiden RI Joko Widodo saat pertemuan bersama pejabat kepala daerah beberapa waktu lalu. Presiden menegaskan bahwa semuanya harus benar-benar netral. Jangan gunakan jabatan untuk kepentingan tertentu, ” ujar Lestaluhu.

Meski, mengapresiasi dan mendukung posisi jabatan Penjabat Gubernur Maluku diisi putra terbaik daerah. Namun Lestaluhu mengatakan, ada kemungkinan jabatan itu juga ditempati pegawai dari Kementerian. “Kalau di level daerah paling tinggi itu, Sekda. Selebihnya kewenangan Pemerintah Pusat. Apakah itu pegawai Kementerian atau tidak. Tetapi rata-rata penjabat gubernur diisi oleh Pegawai dari Kementerian, ataupun Polri dan TNI aktif,” tutup Lestaluhu.(CIK)

  • Bagikan