Mayor Marinir Tamy Hehanussa Resmi Pimpin Yonmarhanlan IX Ambon

  • Bagikan

RAKYATMALUKU.FAJAR.CO.ID, AMBON, — Mayor Marinir Tamyasin Hehanussa secara resmi diamanahkan menjabat Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Danyonmarhanlan) IX Ambon Pasmar III, menggantikan Letkol Marinir Rowin Zummy Simarmatan M.Th.Opsla, yang ditandai dengan upacara Serah Terima Jabatan di Pangkalan Pasmar III, Kota Sorong, Papua Barat, pada Jumat, 3 November 2023.

Sebelumnya, Mayor Marinir Tamyasin Hehanussa menjabat sebagai Komandan Detasemen Intelejen Pasmar III, Sorong. Penyerahan jabatan bersamaan juga dilakukan kepada Danyonmarhanlan X Jayapura dari Letkol Marinir Fachrul Ahmadi, S.H., M.Tr. Opsla kepada Letkol Marinir Muhammad Kristianto Widantoro, M.Tr. Opsla, dan Danyonmarhanlan XIV Sorong dari Letkol Mar Oktafiansyah Rahman, CRMD kepada Mayor Marandi Muhammad Yusuf M.Tr. Opsla.

Sertijab dipimpin langsung oleh Inspektur Upacara Komandan Pasmar 3 Brigjen TNI (Mar) Sugianto, S.Sos.

Komandan Pasmar III Brigjen TNI (Mar) Sugianto, S.Sos, dalam sambutannya berpesan, jabatan memiliki arti dan nilai strategis, sebagai proses dinamika organisasi yang tumbuh dan berkembang secara berkesinambungan di TNI Angkatan Laut umumnya dan Korps Marinir khususnya.

“Saya ucapkan terima kasih kepada Mayor Mar Tamyasin Hehanusa atas pengabdiannya karena telah melaksanakan tugas Dandenintel Pasmar 3 dengan baik,” kesan Brigjen TNI Marinir Sugianto.

Usai menerima jabatan tersebut, Mayor Tamyasin, putra Maluku asal Negeri Hualoy, Kecamatan Amalatu, Kabupaten Seram Bagian Barat langsung melaksanakan tugas dan tanggungjawabnya sebagai Danyonmarhanlan IX Ambon di Kota Ambon, Senin, 6 Agustus 2023.

Kedatangannya disambut seluruh prajurit yang ada di jajaran Yonmarhanlan IX Ambon, yang diawali dengan pengalungan bunga. Lulusan AAL angkatan 52 ini kemudian menuju Markas Yonmarhanlan IX di Halong, Kota Ambon diiringi sorak-sorak khas Marinir setempat.

Didampingi Ketua Ranting A Cabang 1 Korcab Pasmar III, Mayor Tamy (sapaan pendeknya) kemudian melaksanakan entry briefing (pertemuan-red) dengan para prajurit dan Jalasenastri, Mako Yonmarhanlan IX.

Alumnus Akademik Angkatan Laut (AAL) Tahun 2006 ini berharap, tugas dan tanggungjawabnya sebagai Komendan, dapat mengharumkan Yonmarhanlan IX sebagai Batalyon terbaik ke depan.

Atas dasar itu, Komendan dengan satu bunga melati di pundaknya ini, meminta dukungan semua pihak di jajaran Yonmarhanlan IX, agar tugas dan tanggungjawabnya dalam memimpin Bayalyon ini, dapat terlaksana dengan baik dalam prinsif kekeluargaan. (WHL)

  • Bagikan