Pemkot Beri Apresiasi ke Pedagang Amplaz

  • Bagikan

RAKYATMALUKU.FAJAR.CO.ID — AMBON, — Pedagang di Ambon Plaza (Amplaz) menggelar berbagai lomba saat perayaaan HUT ke-78 Proklamasi Kemerdekaan RI, Kamis 17 Agustus 2023. Perlombaan tersebut mendapat apresiasi dari Pemerintah Kota (Pemkot) Ambon.

“Pemkot Ambon, harus berikan apresiasi karena dalam situasi seperti ini semangat kemerdekaan itu muncul dari pengurus Amplaz,” kata Sekretaris Kota Ambon, Agus Ririmasse, saat memberikan sambutan.

Kata Agus Ririmasse, pedagang maupun pengurus Amplaz melakukan berbagai macam aneka lomba, Pemkot berharap seluruh pedagang yang mengikuti lomba ini dapat diikuti dengan baik, sehingga betul-betul hari kemerdekaan ini dimeriahkan oleh warga Kota Ambon.

“Hari ini yang dibuat di Amplaz sesuatu yang luar biasa. Ini tahun kedua, kedepan kegiatan ini sangat luar biasa,” ujarnya.

Ketua Koperasi Ambon Plaza (KOHIPA) Haji Irfan Hamka mengatakan HUT Yang ke-78 RI, pedagang di Amplaz ikut hadir dan merayakan.

“Saya berikan apresiasi untuk semua pedagang yang ada di Ambon Plaza yang telah berkontribusi terhadap bermacam lomba yang diikuti,” katanya.

Dia mengakui, ada semangat yang diwariskan para pejuang, sehingga pedagang di Amplaz reflesikan dalam bentuk kegiatan ini.

Semangat yang diwariskan yaitu semangat gotong royong. Sehingga kegiatan ini mulai dari perlombaan dekorasi ruang publik itu dilakukan secara gotong royong.

“Kita para pedagang di Amplaz masing-masing blok melakukan dekorasi di blok masing-masing, dan ini yang bisa kami berikan kepada pemerintah saat ini,” ujarnya.

Rencananya kedepan itu ada kerja sama dari Pemkot Ambon, Pengelola Amplaz dan para pedagang, sehingga dapat menghasilkan sesuatu yang lebih baik, bermanfaat bagi masyarakat.

“Saya berharap, untuk Pemkot Ambon, dapat melihat pedagang di Amplaz, dengan semangat juang, sehingga dapat mendukung program pemerintah,” harapnya.

Diketahui, merayakan HUT RI ke 78, pedagang Amplaza melakukan lomba dekorasi blok, berbagai tema diangkat mulai pendidikan dan lainnya.

Bukan hanya itu, ada juga lomba tarik tambang dan berbagai lomba lain. (MON)

  • Bagikan