UT Ambon Audiens Dengan Pemkot Ambon Bahas Pengembangan SDM ASN dan Pariwisata.

  • Bagikan

RAKYATMALUKU.FAJAR.CO.ID — AMBON, — Direktur UT Ambon , Yuli Tirtariandi El Anshori,S.IP., M.AP didampingi Ka Subbag TU dan Marketing Nonce Wattimena, S.Pd dan Manajer Registrasi, Pembelajaran, dan Ujian Wildoms Sahusilawane melakukan audiensi ke Balaikota Ambon, berdiskusi membicarakan tentang penjajakan Kerjasama yang akan dibangun kedua institusi, Kamis (4/08/2023).

Kunjungan ini dalam rangka membangun tali silaturahmi diantara kedua institusi. Selain itu juga membahas kerjasama yang dapat dibangun terutama dalam pengembangan sumberdaya ASN yang ada di lingkup Kota Ambon serta pengembangan potensi pariwisata di Kota Ambon.

Direktur ambon Yuli Tirtariandi El Anshori, S.IP., M.AP, pada kesempatan tersebut menyampaikan terimakasih atas sambutan hangat dari walikota.

Dilanjutakn dengan penyampaian berbagai program berhubungan dengan pembangunan Maluku khususnya di Kota Ambon. Hal tersebut mencakup bagaimana UT Ambon siap untuk meningkatan kualitas aparatur desa, melalui jalur Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL) sehingga aparatur desa dapat melanjutkan Pendidikan dengan waktu yang relatif lebih singkat tanpa meninggalkan tugas dan tanggungjawabnya.

“Kami juga siap mensukseskan 5 kebijakan prioritas Walikota Ambon di tahun 2023,” kata Yuli.

Lebih lanjut, Direktur UT Ambon itu berharap, ada perhatian kepada guru khususnya di pendidikan dasar seperti guru SD dan PAUD di Kota Ambon meningkatkan kualifikasi dan jika memungkinkan diberikan beasiswa.

Selain itu, UT Ambon terus mendukung pembangunan pada sektor pariwisata di Maluku sehingga diharapkan pertemuan ini dapat ditingkatkan dengan penandatanganan Kerjasama antara UT Ambon dengan Pemerintah Kota Ambon.

Menyambut baik kunjungan tersebut, Pj Walikota Ambon, Bodewin Watimena menyampaikan apresiasi atas perhatian UT Ambon terhadap SDM Pemda Kota Ambon terutama pada Aparatur Desa, Guru Pendidikan Dasar dan juga ASN lainnya.

Menurutnya, pendidikan sangatlah penting guna menunjang SDM mengingat tugas pokok dan fungsi aparatur Pemkot yang bersentuhan langsung dengan masyarakat seperti aparatur Desa dan juga Tenaga pengajar.

Selanjutnya pada sektor pariwisata, dijelaskan, Kota Ambon sedang mengembangkan pariwisata terintegrasi antara kenidahan alam dengan budaya lokal di desa dan negeri dengan mengusung semangat Ambon City of Music , termasuk gagasan walikota terkait kawasan wisata Pattimura Street.
Oleh karena itu, Pemerintah Kota Ambon menyambut baik rencana UT Ambon untuk merealisasikan rencana ini dengan penandatangan Kerjasama.

UT Ambon sendiri sedang gencar melakukan kunjungan ke berbagai instansi pemerintah maupun swasta untuk memperkenalkan program dan keunggulan UT kepada masyarakat luas, Saat ini juga UT telah membuka pendaftaran mahasiswa baru untuk program Sarjana dan Diploma hingga tanggal 8 Agustus 2023.

Diterima langsung oleh PJ Walikota Ambon Bodewin Wattimena, M.Si dan Kepala Bappeda Kota Ambon Ir. Enrico Rudolf Matitaputty, M.Tech di ruang kerja walikota Ambon.

UT Ambon memiliki beberapa jenjang pendidikan mulai dari diploma, S1, S2, hingga S3 dengan pilihan studi di berbagai fakultas seperti Fakultas Ekonomi (FE), Fakultas Hukum, Ilmu sosial dan Ilmu Politik (FHISIP), Fakultas Sains dan teknologi (FST), serta Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP). Pendaftaran calon mahasiswa bisa melalui laman ambon.ut.ac.id, atau www.sia.ut.ac.id, atau bisa datang langsung ke Kantor UT Ambon di Jl. Wolter Monginsidi, Lateri, Kecamatan. Baguala Kota Ambon. (SSL)

  • Bagikan