Kecamatan Tehoru Diguncang 4 Kali Gempa

  • Bagikan

RAKYATMALUKU.FAJAR.CO.ID — AMBON, — Wilayah Kecamatan Tehoru, Kabupaten Maluku Tengah (Malteng), diguncang empat kali gempa bumi, Senin, 3 Maret 2025, pukul 03.42.08 WIT, dini hari.

BMKG mencatat, tiga kali guncangan susulan setelah gempa pertama kali terjadi dengan kekuatan M5,6.

Gempa memiliki parameter update dengan magnitudo M5,4, koordinat 3,36° LS; 129,60° BT, atau tepatnya berlokasi di laut pada jarak 71 Km Tenggara Maluku Tengah pada kedalaman 16 Km.

Gempa dangkal ini terjadi akibat adanya aktivitas sesar aktif, dengan mekanisme pergerakan mendatar turun (oblique normal fault).

BMKG menyebutkan, guncangan gempa dirasakan di daerah Yaputih dengan skala intensitas IV MMI, dirasakan oleh orang banyak di dalam rumah. Sedangkan kawasan Masohi dengan skala intensitas III MMI, dirasakan nyata dalam rumah.

“Hasil pemodelan menunjukkan bahwa gempa ini tidak berpotensi tsunami,” kata Direktur Gempa bumi dan Tsunami BMKG, Daryono.

Hingga pukul 04.40 WIT, hasil monitoring BMKG menunjukkan adanya tiga aktivitas gempa bumi susulan dengan magnitudo terbesar M4,1. (RIO)

  • Bagikan

Exit mobile version