Bentrok di Tual, Diduga Polisi Vs Polisi

  • Bagikan

RAKYATMALUKU.FAJAR.CO.ID — AMBON, — Perkelahian kembali terjadi di Kota Tual. Namun, kali ini bukan antar warga, melainkan diduga kuta sesama anggota Polri.

Peristiwa yang terjadi di Simpang 4 Un Wartel, Jalan Dr Leimena, Kelurahan Ketsoblak, Kecamatan Dullah Selatan, itu diduga antara Polres setempat dengan Satuan Brimob Batalyon Pelopor C Tual, Sabtu 25 Juli 2024 malam, dan berbuntut hingga Minggu tadi malam.

Informasi yang diperoleh Rakyat Maluku, bentrok sesama personel baju coklat dan hitam, karena salah paham. Dimana, Kejadian bermula saat Polres merazia kendaraan dengan sasaran warga yang membawa senjata tajam (sajam)
sekita pukul 23.10 Wit.

Baik roda empat maupun kendaraan roda dua disetop untuk diperiksa. Ketika
Sweeping berlangsung, ada satu pengendara sepeda motor roda dua menggunakan knalpot broong. Polisi mencoba menghentikannya, tapi
pengemudi motor itu tetap melaju sembari mengeluarkan kalimat tak pantas.

Sekira 15 menit kemudian, datang sejumlah orang yang diduga dari Brimob
dan menghampiri personel yang sementara melaksanakan tugas, serta menanyakan mana Letsoin. Diduga Letsoin adalah anggota Lantas Polres Tual.

Mereka kemudian mengeroyok tiga anggota Lantas. Masing-masing Brigpol BI, Briptu MSS, dan Bripda CSD. Setelah itu, mereka meninggalkan lokasi.

Setelah itu beredar di grup-grup whatsapp aksi saling serang hingga rentetan bunyi tembakan.

Kabid Humas Polda Maluku Kombes Pol Areis Aminullah yang dihubungi tak merespon panggilan Rakyat Maluku walaupun sudah dihubungi berkali-kali. Termasuk pesan WhatsApp tidak dibalas. (AAN)

  • Bagikan

Exit mobile version