RAKYATMALUKU.FAJAR.CO.ID — AMBON, — Ketua DPRD Kota Ambon, Ely Toisutta, diam-diam telah mendaftar diri sebagai bakal calon Wakil Walikota di DPP Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan, Senin, 1 Juli 2024.
Wakil Ketua Tim Penjaringan DPD PDI Perjuangan Provinsi Maluku, Robby Tutuhatunewa, membenarkan pendaftaran itu. Sebab sudah tidak menjadi kewenangan DPD.
“Ia benar, karena ini sudah tidak lagi menjadi kewenangan DPD, maka kita menyarankan kalau mau mendaftar itu ke DPP Perjuangan,” kata Robby, kepada media ini, Rabu 3 Juli 2024.
Dia mengakui, dengan daftarnya Ely Toisutta, maka saat ini di PDI Perjuangan, untuk bakal calon Wakil Walikota Ambon sudah dua kandidat yang telah resmi mendaftar. Yakni Diana Padang dan Ely Toisutta.
“Ibu Diana Padang dan ibu Ely Toisutta yang resmi mendaftar sebagai bakal calon Wakil Walikota Ambon,” tandasnya.
Sementara itu, Ely Toisutta yang dikonfirmasi media ini belum merespon hingga berita ini diterbitkan.
Diketahui, sebelumnya Ely Toisutta telah mendapat rekomendasi Partai Nasdem berpasangan dengan mantan Penjabat Walikota Ambon, Bodewin M Wattimena, dalam Pilwakot Ambon 2024 mendatang. (MON)