Bodewin Wattimena Bantu Korban Kebakaran di Hative Besar

  • Bagikan

RAKYATMALUKU.FAJAR.CO.ID, — AMBON, — Eks Penjabat Wali Kota Ambon Bodewin M Wattimena memberi bantuan bagi korban kebakaran rumah di Dusun Kamiri, Desa Hative Besar, Kecamatan Teluk Ambon,

Korban yang menerima bantuan itu, La Midi. Bantuan ini diberikan lewat Forum Keluarga Buton Maluku.

“Bantuan berupa kayu dua kobik dari Pak Bodewin. Kita yang serahkan langsung,” kata Sekretaris FKBM Arjun kone yang didampingi Penasehat La Djaya kepada Rakyat Maluku, Selasa, 18 Juni 2024.

Disampaikan penasehat FKB bahwa bantuan tersebut diapresiasi korban kebakaran. Sebab, kayu yang diterima akan digunakan untuk membangun kembali rumahnya yang hancur akibat musibah pada April 2024 lalu.

“Semoga bantuan ini dapat digunakan sebaik mungkin oleh korban,” ucapnya.

Sementara Kepala Pemuda Kamiri Bob Kaimudin mengatakan penyaluran bantuan dari Bodewin yang diserahkan oleh FKBM sangat bermanfaat bagi keluarga korban.

“Atas nama keluarga korban saya mengucapakan terima kasih. Semoga bantuan ini bermanfaaat,” ujarnya. (AAN)

  • Bagikan