RAKYATMALUKU.FAJAR.CO.ID — AMBON, — Rasa cintanya terhadap tanah kelahiran, membuat M. Thaher Hanubun kembali terpanggil maju dalam Pemilihan Bupati-Wakil Bupati Kabupaten Maluku Tenggara tahun 2024.
Sebagai incumbent, Thaher tak hanya bertekad untuk melanjutkan visi-misi yang telah dikerjakan pada periode sebelumnya. Tapi juga ada beberapa program prioritas baru yang akan dikerjakan jika terpilih nantinya.
Berdasarkan salinan visi-misi yang dipaparkan dalam fit and propert test yang dilakukan Partai Gerindra Maluku, ada 11 program prioritas yang telah direncanakan untuk mengisi masa pembangunan 2024-2029.
Pertama mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik dan bersih, kemudian membentuk masyarakat Hukum Adat dan Penentuan Batas Wilayah Adat berbasis Ratschaap.
Selain itu, Thaher berkomitmen untuk membuka lapangan kerja baru melalui program padat karya.
Isu pendidikan serta peningkatan kualitas kesehatan juga menjadi satu diantara program prioritas yang akan dilakukan Thaher jika terpilih pada periode selanjutnya.
Kemudian, mengembangan ekonomi kerakyatan dengan membuka pusat-pusat pertumbuhan baru serta klaster-klaster pengembangan komoditas, serta menciptakan iklim investasi yang kondusif.
Terpenting juga, Mengembangan Sektor perikanan yang berkelanjutan dan berwawasan lingkungan (optimalisasi Perikanan tangkap dan Budidaya dari hulu sampai hilir) Mengembangkan Ketahanan pangan lokal serta pertanian lahan kering berbasis kepulauan.
Dan satu hal lagi adalah Mendorong Percepatan pemekaran kepulauan Kei Besar sebagai daerah otonom baru (DOB) Serta Mengembangkan Kreativitas pemuda, pemberdayaan perempuan, seni dan budaya
serta olahraga.
Menjadikan Kabupaten Maluku Tenggara sebagai salah satu destinasi wisata di Indonesia. Terakhir yakni Menciptakan Kabupaten Maluku Tenggara yang sejuk, aman dan damai dalam Bingkai AIN NI AIN.(JOW)