Tercatat 4.741 Orang Kunjungi Pameran Artefak Rasulullah SAW

  • Bagikan

RAKYATMALUKU.FAJAR.CO.ID — AMBON, — Pameran artefak peninggalan Rasulullah SAW dan para sahabat di Auditorium Universitas Pattimura (Unpatti) Ambon, mendapat perhatian yang luar biasa dari warga Kota Ambon, terutama umat Muslim di daerah ini. Tercatat sebanyak 4.741 orang mengunjungi Festival Al-Mulk pameran artefak peninggalan Nabi Muhammad SAW.

Data kunjungan itu, bukan data terakhir yang didata panitia. Sebab 24 Mei 2024 baru berakhirnya pameran tersebut.

“Hari ini belum kita data. Tapi untuk sembilan hari terakhir ini, tercatat sudah 4.741 orang yang datang berkunjung untuk melihat benda peninggalan Rasulullah dan para sahabat,” kata Acid, salah satu anggota panitia di lokasi pemeran, Kamis, 23 Mei 2024.

Dia mengakui, pengunjung yang datang melihat artefak peninggalan 
Rasulullah SAW dan para sahabat, dari berbagai golongan. Mulai dari orang dewasa hingga anak-anak.

“Pengunjung yang datang baik orang dewasa hingga anak-anak,” ujarnya

Dia mengajak warga Ambon dan Maluku pada umumnya untuk bisa datang berkunjung di untuk melihat secara langsung benda peninggalan Nabi dan sahabat yang dipamerakan.

“Mari datang dan kunjungi artefak peninggalan Rasulullah SAW. Semoga dengan kunjungan itu bisa membuat kita semakin rindu dan cinta kepada Nabi dan para sahabat,” katanya

Diberitakan, Pameran ini berlangsung selama 12 hari dimulai dari tanggal 13 hingga 24 Mei 2024.

Sebanyak 28 item artefak peninggalan Nabi Muhammad Salallahu Alaihi Wasallam (SAW) dipamerkan dalam Festival Al-Mulk yang digelar di Auditorium Universitas Pattimura (Unpatti) Kota Ambon. 

Tujuan utama dari pameran ini yakni untuk mengembalikan kecintaan umat kepada sang idola yang sesungguhnya, idola yang patut dicintai dan diikuti.

“Kami datang dengan peninggalan Nabi Muhammad SAW sehingga orangtua, anak muda dan umat di Ambon bisa kembali mengidolakan Rasulallah SAW, idola yang sesungguhnya,” pungkas Penanggungjawab Artefak Rasulullah, Ustad Ishak Al-Mahmudi. (MON)

  • Bagikan