20 Lukisan Dilelang untuk Donasi ke Palestina

  • Bagikan

RAKYATMALUKU.FAJAR.CO.ID — AMBON, — Akart Komunitas yang bergerak di bidang seni bersama Remas Masjid Jami Al Ukhuwa Kapaha, menggelar kegitan pelelangan lukisan untuk donasi ke Palestina. Pelelangan tersebut merupakan bentuk peduli terhadap rakyat Palestina yang terus dibombardir zionis Israel.

Ketua Remas Masjid Jami Al Ukhuwa Kapaha, M. Ikbal BSA mengatakan, kegiatan ini bukan dibuat seakan-akan untuk pamer. Tapi kegiatan ini dilihat dari sisi kemanusiaan.

“Kita buat kegiatan ini karena adanya masalah tentang kemanusiaan di Gaza. Ini yang sangat prihatin, yang menyentuh kita punya hati, sampai pada saat hari ini kita bikin kegiatan untuk donasi membantu saudara kita di Pelestina,” ungkapnya di sela-sela kegiatan, Minggu 26 November 2023.

Menurutnya, selain 20 lukisan yang akan dilelang, juga terdapat baju dan 10 buah syal.

“Sedikit atau banyak hasil yang diperoleh dari kegiatan lelang ini, sepenuhnya akan kami sumbangkan untuk Pelestina,” ujarnya.

Dia mengakui, lukisan yang dibuat komunitas Akart, dominan lukisan dengan tema anak-anak.

“Lukisan yang di dinding ini dominan ke anak-anak, karena kita prihatin terhadap anak. Saya juga kalau bicara anak tidak bisa bicara lebih jauh lagi, karena sedih lihat apa yang terjadi kepada anak-anak di Pelestina,” katanya.

Ikbal menjelaskan, kelak hasil donasi yang diperoleh, akan diserahkan ke BMH untuk disalurkan ke Palestina. (MON)

  • Bagikan

Exit mobile version