RAKYATMALUKU.FAJAR.CO.ID — AMBON, — Partai Garuda Provinsi Maluku berkomitmen untuk memenangkan pemilihan umum anggota legislatif (Pileg) tahun 2024 mendatang dengan menargetkan tiga kursi DPRD provinsi.
Hal ini disampaikan Ketua OKK DPP Partai Garuda, Faisal, di sela-sela kegiatan Pembekalan Calon Anggota Legislatif DPRD provinsi dan kabupaten/ kota se- Maluku, di Pacific Hotel Ambon, Rabu, 18 Oktober 2023.
“Kami target tiga kursi DPRD provinsi, kalau bisa lebih. Dan mudah-mudahan jajaran DPD di Maluku bisa komitmen dan bekerja keras untuk memenangkan Pileg 2024,” kata Faisal.
Dikatakan Faisal, Partai Garuda di Provinsi Maluku saat ini mempunyai satu kursi di DPRD Kabupaten Maluku Tenggara (Malra). Olehnya itu, melalui kegiatan pembekalan tersebut, diharapakan dapat menambah kursi yang ada.
“DPP hadir memberikan pembekalan tentang strategi pemenangan untuk bacaleg Partai Garuda Maluku di tahun 2024. Sehingga mungkin nanti bisa tambah kursi, bila perlu enam kursi, tergantung teman-teman yang saat ini semangat sekali dalam kerja konsolidasi,” harapnya.
Di kesempatan itu, Ketua DPD Partai Garuda Provinsi Maluku, Ridwan Rumatiga, mengatakan, pembekalan yang dilakukan hari ini dalam rangka memberikan pikiran-pikiran kaitan dengan strategi partai kedepan. Tentu adanya masukan yang menjadi bahan untuk menindaklanjuti kerja kader.
“Olehnya itu, dari pemaparan materi tentu sudah menjadi bahan yang nanti akan kami lakukan di semua kabupaten/kota. Apalagi, target provinsi berdasarkan kerja teman-teman berpeluang mendapat tiga kursi, kalau kabupaten/ kota ada gambaran umum bahwa ada lima dapil yang kami anggap potensial berpeluang memiliki fraksi,” ungkap Ridwan.
Dia menjelaskan, untuk meraup suara pemilih milenial yang saat ini dominan, berdasarkan arahan yang diberikan kepada semua teman-teman DPC, bahwa setiap kegiatan milenial, partainya akan mensupport dan melibatkan diri secara langsung.
“Kami terlibat secara langsung dan kami yakin sungguh bahwa setiap langkah yang diambil kami pasti berpeluang,” jelas Ridwan.
Sementara itu, Ketua Bappilu Partai Garuda Jusuf Tipka dan Ketua DPC Partai Garuda Kota Ambon Wenanda Fransiska Kailola, juga turut menyatakan sikap optimis dan komitmen mereka untuk pemenangan di setiap daerah pemilihan (dapil).
“Saya berharap bimtek ini sebagai langkah awal tapi konsolidasi lanjut mengarah ke langkah taktis pemenangan,” tegas Jusuf. (SSL/RIO)