Jaksa Periksa 15 Kepsek di Inamosol

  • Bagikan

RAKYATMALUKU.FAJAR.CO.ID — AMBON, — Tim Penyelidik Kejaksaan Negeri (Kejari) Seram Bagian Barat (SBB) melakukan pemeriksaan terhadap 15 kepala sekolah (kepsek) yang di wilayah Kecamatan Inamosol, Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB).

Plh. Kepala Seksi Intelijen (Kasi Intel) Kejari SBB, Taufik E. Purwanto, SH, mengatakan, 15 kepsek tersebut diperiksa dalam kasus dugaan korupsi pengadaan pakaian gratis siswa SD/MI dan siswa SMP/MTs pada Dinas Pendidikan Kabupaten SBB tahun 2022.

“Yang dipanggil 17 kepsek, tapi yang hadir 15 kepsek. Pemeriksaan berlangsung di Desa Ursana, Kecamatan Inamosol,” kata Taufik, saat dikonfirmasi media ini via telepon, Kamis, 10 Agustus 2023.

Menurutnya, pemeriksaan terhadap belasan kepsek itu dalam kepentingan pengumpulan data (Puldata) dan pengumpulan bahan keterangan (Pulbaket) guna menemukan suatu peristiwa yang diduga sebagai tindak pidana.

“Untuk saat ini kita masih periksa seputaran kepala sekolah. Nanti kalau sudah ditemukan suatu peristiwa yang diduga sebagai tindak pidana, maka kasusnya akan ditingkatkan ke tahap penyidikan,” tutur Taufik.

Sebelumnya, lanjut Taufik, penyelidik telah melakukan pemeriksaan terhadap 50 kepsek, yang terdiri dari 36 kepsek dari Kecamatan Seram Barat dan 14 kepsek dari Kecamatan Kairatu Barat.

“Di Kecamatan Seram Barat itu ad 43 kepala sekolah yang dipanggil, tapi yang datang untuk memberi keterangan hanya 36 orang saja. Nanti akan dijadwalkan ulang,” jelas Taufik.

Meski Taufik tidak menjelaskan soal materi pemeriksaan, namun informasi yang berhasil diterima media ini bahwa belasan kepsek itu diperiksa penyelidik seputar pendistribusian seragam sekolah oleh Dinas Pendidikan kepada tiap-tiap sekolah.

“Mereka hanya ditanya berapa banyak seragam sekolah yang mereka terima dari dinas. Hal ini juga untuk mengetahui total nilai kerugian keuangan negaranya,” ungkap sumber yang meminta namanya dirahasiakan.

Taufik mengungkapkan, penanganan kasus tersebut awalnya dilakukan oleh Bidang Intelijen Kejari SBB yang menerima laporan aduan dari masyarakat terkait banyaknya seragam yang tidak terdistribusi dan masih tersimpan di Dinas Pendidikan Kabupaten SBB.

Selanjutnya, Kepala Kejari SBB, Bambang Tutuko SH MH, mengeluarkan surat perintah operasi intelijen dengan melakukan penyelidikan untuk mencari informasi lebih lanjut.

Berdasarkan hasil penyelidikan, lanjut Taufik, ditemukan fakta bahwa alokasi anggaran untuk pengadaan pakaian gratis siswa SD/MI dan siswa SMP/MTs pada Dinas Pendidikan Kabupaten SBB tahun anggaran 2022 sebesar Rp 4.570.620.000.

Dengan rincian, paket pengadaan pakaian gratis siswa SD/MI tahun 2022 sebesar Rp 2.325.628,000 dan paket pengadaan pakaian gratis siswa SMP/MTs tahun 2022 sebesar Rp 2.244.992.000.

Di mana, pengadaan pakaian gratis siswa SD/MI tahun anggaran 2022 telah dimenangkan oleh perusahaan berinisial VDP, dan pekerjaan tersebut sudah dilakukan penandatanganan dokumen kontrak pada 17 Maret 2022 dengan jangka waktu pelaksanaan 150 hari kalender.

“Dalam ekspos perkara internal, terungkap atau ditemukan adanya perbuatan yang diduga sebagai tindak pidana, seperti pinjam bendera perusahaan dan dugaan mark up pengadaan yang melebihi harga yang ditentukan dalam Standarisasi Harga Kabupaten SBB tahun anggaran 2021,” beber Taufik. (RIO)

  • Bagikan

Exit mobile version