UT Beri Peluang Perangkat Desa Raih Gelar Sarjana Tanpa Tinggalkan Pekerjaan

  • Bagikan

RAKYATMALUKU.FAJAR.CO.ID — AMBON, — Universitas Terbuka (UT) memberikan peluang dan kesempatan bagi perangjat desa agar bisa meraih gelar sarjana tanpa meninggalkan tugas atau pekerjaan mereka.

Pasalnya, perangkat desa saat ini dituntut untuk meningkatkan kapasitas sumber daya manusia (SDM) yang unggul. Untuk itu, UT mendukung penuh peningkatan kualitas aparatur desa hingga perangkatnya dengan memberikan kesempatan kuliah di UT dengan memberikan kemudahan bagi calon mahasiswa yang berprofesi sebagai perangkat desa.

UT mempunyai peranan penting dalam pembangunan bangsa, khususnya dalam meningkatkan sumber daya manusia perangkat desa di secara nasional.

Melalui program Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL), perangkat desa tersebut bisa bebas dari 17 mata kuliah di jurusan Prodi Ilmu Pemerintahan. RPL adalah pengakuan atas capaian pembelajaran aparat desa yang diperoleh dari pendidikan formal, non formal, informal, dan/atau pengalaman kerja dalam bentuk mata kuliah atau kualifikasi pendidikan ke dalam pendidikan formal.

Adapun Kesetaraan Semester dan Mata Kuliah (MK) Prodi Ilmu Pemerintahan bagi Aparatur Desa dapat yaitu:
Bagi Kepala Desa dan Sekdes mendapat pembebasan hingga 50 sks (17 MK)
Bagi Kepala Urusan, Kepala Seksi dan Kepala Dusun mendapat pembebasan hingga 35 sks (12 MK)

Jumlah kesetaraan dapat berbeda-beda berdasarkan bukti-bukti portofolio perseorangan yang diserahkan calon mahasiswa RPL Aparatur Desa. (SSL)

  • Bagikan