RAKYATMALUKU.FAJAR.CO.ID – AMBON, — Kebakaran rumah warga yang melan korban harta benda beberapa waktu terakhir kerap terjadi di Kota Ambon. Kendati tidak ada korban jiwa, namun, kerugian harta benda yang ditimbulkan akibat kebakaran mencapai ratusan bahkan miliaran rupiah.
Menyikapi bencana ini, Penjabat Walikota Ambon, Bodewin Wattimena mengimbau warga agar lebih waspada dan hati-hati. Bagaimana tidak, kebakaran di Kota Ambon selama dua pekan, sudah terjadi empat kali. Bahkan, ada rumah warga yang ludes beserta harta benda dilahap jago merah.
Menurut Bodewin kebakaran dapat disebabkan akibat kelalaian penghuni rumah, baik itu hubungan arus pendek arus listrik (korsleting) maupun kompor yang menjadi sumber api.
“Kita berharap peristiwa kebakaran yang terjadi menjadi peringatan bagi kita agar berhati-hati terkait penyebab kebakaran,” kata Wattimena di Balai Kota Ambon, Selasa 2 Mei 2023.
Dijelaskan, apabila kabel (instalasi) yang sudah tidak layak dilaporkan ke PLN untuk diganti. Dan kalau berpergian lama harap diperhatikan kompor dan peralatan listrik jangan lupa dimatikan sehingga tidak memicu kebakaran. “Kita harus perhatikan seperti kabel ataupun kompor jika berpergian ke luar rumah,” jelasnya.
Diketahui musibah kebakaran diantaranya menimpa warga di Desa Passo, Kelurahan Lateri, Kelurahan Urimessing dan Pandang Kasturi. (MON)