Bersama 50 Media, EPSON Indonesia mengejar mimpi di Media Gathering 2023

  • Bagikan

RAKYATMALUKU.FAJAR.CO.ID — YOGYAKARTA, — Acara tahunan yang di selenggarakan PT. Epson Indonesia kali ini bertempat di Daerah Istimewa Yogyakarta dengan tema “Chase The Dream”, seperti media gathering sebelumnya PT.Epson Indonesia selalu mengadakan kegiatan dengan tema-tema unik dan aktivitas menyenangkan dalam rangka mempererat silaturahmi antar media sebagai bentuk apresiasi .
Kegiatan selama 3 hari yang di mulai dari tanggal 23 sampai 25 Februari 2023 ini syarat dengan momen kebersamaan, di awali dengan makan siang bersama di kawasan Keraton Yogyakarta dan lanjut dengan kegiatan lomba tradisi memanah “Jembrengan” di pendopo hotel Royal Ambarukmo, disini para peserta pun mendapat kesempatan untuk mengikuti tradisi minum teh dengan mengenakan pakaian tradisional Yogyakarta.


Media gathering ini sudah dilakukan kurang lebih selama 10 tahun dan setiap tahun dilakukan di kota-kota yang berbeda, beberapa kota yang pernah didatangi antara lain adalah Bandung, Lombok, Bali dan pada tahun 2023 kota Yogyakarta terpilih sebagai lokasi media gathering.
Di hari kedua, para peserta pun dibawa ke lokasi outbond di kawasan Kaliurang tepatnya di Ledok Sambi. Para peseta di bagi menjadi 5 kelompok dan mengikuti fun games yang syarat dengan makna.
Masih di hari kedua, kegiatan berikut nya adalah Gala Dinner yang di selenggarakan di Ballroom Hotel Tentrem Yogyakarta, dengan tema “Chase The Dream”, para peserta hadir dengan kostum kostum unik sesuai mimpi dan cita-cita di masa kecil, ditutup dengan penghargaan untuk kostum terbaik, hari kedua kegiatan ini sangat berkesan dan menyenangkan.

Kegiatan di hari ke-3, atau hari terakhir adalah para peserta di ajak untuk mengunjungi kawasan Malioboro dan lanjut makan siang bersama sebelum sore hari nya menuju bandara untuk kembali ke Jakarta. Sangat menyenangkan dan berkesan adalah testimoni dari semua peserta yang mengikuti kegiatan. ( Bob ).

  • Bagikan