Pasar Tual Rusak Dihantam Puting Beliung

  • Bagikan

RAKYATMALUKU.FAJAR.CO.ID — AMBON, — Puluhan kios tidak permanen di Pasar Tual rusak karena dihantam puting beliung. Peristiwa ini terjadi, Senin, 13 Februari 2023.

Meskipun dihantam angin, namun tidak menyurutkan para pedagang maupun pembeli melaksanakan aktivitas jual beli di pasar itu.

Informasi dihimpun Rakyat Maluku, sebelum angin memporak-porandakan tempat jualan milik Pedagang Kaki Lima (PKL), aktivitas warga saat itu sangat ramai. Namun, tiba-tiba angin kencang datang dan merusak sejumlah kios.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tual Azis Reliubun yang dihubungi mengatakan, tidak ada kerusakan berarti di pasar itu.

“Itu karena dong (mereka) kerja sendiri. Sambung-sambung. Pasar tidak hancur,” kata Reliubun kepada Rakyat Maluku via seluler.

Senada dengan Kepala BPBD, Wakapolres Tual Kompol Teddy mengatakan bahwa tidak ada kerusakan parah di pasar.

“Tadi bangunan tidak permanen yang talapas (terlepas) daun-daun senk depan kios-kios itu talapas. (Kios) yang sistem bongkar pasang itu,” kata mantan Kabag Ops Polresta Pulau Ambon dan Pp Lease ini lewat pesan WhatsAppnya.

Disinggung jumlah kios yang rusak, Teddy mengukapkan bahwa tidak banyak, sekitar tiga kios.

“Ada tiga kios bukan permanen saja yang sengnya lepas,” tandas dia. (AAN)

  • Bagikan