RAKYATMALUKU.FAJAR.CO.ID — AMBON, — Untuk mengungkap dugaan perselingkuhan dan perzinahan yang diduga dilakukan oknum anggota DPRD Maluku Tengah (Malteng), Hairudin Rauf, polisi pun menyita Closed Circuit Television (CCTV) milik Hotel Onemay.
Tak hanya kamera pengawas video terkait istri dan anak Hairudin Rauf ngamuk ketika memergogi Hairudin dan E, pegawai Dinas Koperasi Malteng, juga telah dikantongi penyidik.
“CCTV hotel sudah kami amankan termasuk video yang viral itu,” kata Kasat Reskrim Polres Malteng AKP Galuh Febri Saputra ketika dikonfirmasi Rakyat Maluku perihal perkembangan penyelidikan kasus ini, Senin, 24 Oktober 2022.
Selain CCTV dan video, korban dan yang mengetahui peristiwa di Jalan Abdullah Soulissa itu juga sudah dimintai keterangan oleh penyidik.
“Saksi korban, pegawai hotel dan terlapor (Hairudin Rauf) sudah diperiksa. Kalau tidak salah dia diperiksa 2 atau 3 hari yang lalu,” ucapnya.
Usai mempelajari gambar pada CCTV dan video pengerebekan berdurasi 2 menit 50 detik, maka Satreskrim akan gelar perkara.
“Dalam waktu dekat kami gelar perkara kasus ini. Nanti dilihat lagi ya,” terangnya.
Sebelumnya, Ketua DPD PKS Malteng Arman Mualo mengatakan bahwa pekan depan hasil keputusan Komisi Disiplin partai soal kasus ini sudah bisa diterima.
Untuk diketahui, Hairudin Rauf, digrebek istrinya di Hotel Onemay, Jalan Abdullah Soulissa, Kota Masohi, Kamis, 13 Oktober 2022.
Aleg asal Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini diduga selingkuh dengan pegawai Dinas Koperasi berinisial E alias Eno.
Sebagaimana video berdurasi 2 menit 50 detik yang diperoleh media ini, saat pengerebekan di kamar hotel, E hanya mengenakan pakaian dalam, sedangkan HR, mengenakan celana panjang warna putih tanpa baju.
Istrinya bahkan berteriak akan melapor pasangan mesum itu. “Saya akan lapor,” kata istrinya.
Selain istrinya, anak mereka juga ikut berteriak. (AAN)