Dua Korban Tambang Cinnabar Ditemukan

  • Bagikan

RAKYATMALUKU.FAJAR.CO.ID — AMBON, — Pencarian dua anak di bawah umur yang tertimbun longsor di lokasi tambang cinnabar, Dusun Hulung, Desa Iha, Kecamatan Huamual, Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB), akhirnya ditemukan.

Pencarian dipimpin Kapolsek Huamual Ipda Romy Pradipta. Polisi dibantu masyarakat dan penambang mencari Nabila dan Nadira Difinubun pukul 07.00 WIT.

Mengunakan alat seadanya, mereka mengali sekitar lokasi kedua anak kembar itu tertutup tanah. Setelah dua jam lebih mengali, dua siswa SD itu akhirnya ditemukan.

Keduanya ditemukan dalam lokasi yang sama dan sudah tidak bernyawa.

Kasi Humas Polres SBB Ipda Mozes Riupassa menjelaskan, pencarian dilakukan secara manual.

“Warga Dusun Hulung, Uhe dan penambang juga ikut mencari. Kedua korban ditemukan sekitar pukul 09.00 WIT,” kata Kasi Humas, kepada Rakyat Maluku, Rabu, 6 Juli 2022.

Setelah ditemukan, dua korban ini langsung dievakuasi ke Hulung untuk disemayamkan.

“Untuk kedua korban meninggal dunia, telah dimakamkan Tempat Pemakaman Umum (TPU) Dusun Hulung. Pemakaman sesuai petunjuk keluarga,” pungkasnya.

Sebelumnya, hujan menguyur sebagian wilayah di Maluku sejak Senin malam hingga Selasa siang, 5 Juli 2022, menyebabkan banjir dan tanah longsor.

Di Kota Ambon tiga kecamatan terdampak banjir dan longsor. Di Seram Bagian Timur juga dilanda bencana serupa. Bahkan, sebagian lahan pekuburan terbawa air.

Sementara di Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB) tepat di Gunung Hatu Tembaga, Hulung, Desa Iha, Kecamatan Huamual, terjadi longsor. Longsor di kawasan tambang cinnabar ini mengakibatkan sekeluarga meninggal dunia, dan tiga penambang lainnya luka-luka.

Sekeluarga itu yakni, Abdulah Difinubun (42), Kartini Pattisahusiwa (40), dan anak mereka, Adila (12) dan Nadila (11). Dua warga lainnya dari Dusun Ani, Desa Lokki,
Sajir Basri (36), dan Fifal Raharusun (17).

Korban luka-luka
La Edo (32), warga Ani, Rifaldi Raharusun (18), pemuda Dusu Pawai dan
Faisal La Somar (32) dari Tanah Goyang. (AAN)

  • Bagikan