Vaksinasi di Aru, BINDA Maluku Sasar Nelayan

  • Bagikan

RAKYATMALUKU.FAJAR.CO.ID — AMBON, — Badan Intelijen Negara (BINDA) Maluku terus melaksanakan vaksinasi Covid-19. Kali ini vaksinasi digelar di Kabupaten Kepulauan Aru, Senin, 4 Juli 2022.

Kabagops BINDA Maluku, mengatakan, Kolonel Laut (KH) Rusendra Ichwan, vaksinasi dipusatkan melalui pembukaan gerai vaksin di Pelabuhan Perikanan Pantai Dobo, dengan target utama yakni para nelayan dan masyarakat pesisir yang ada di Kota Dobo.

“Nelayan menjadi target utama vaksinasi, mengingat mayoritas masyarakat di Kepulauan Aru yang bekerja sebagai nelayan. Dan ditargetkan pelaksanaan vaksinasi hari ini untuk nelayan dan masyarakat pesisir dapat mencapai 300 dosis,” kata Ichwan, kepada RakyatMaluku.com di Ambon.

Dikatakan Ichwan, dengan adanya pembukaan gerai vaksin di Pelabuhan Perikanan Pantai Dobo, diharapkan dapat meningkatkan antusiasme nelayan dan juga masyarakat pesisir untuk divaksin.

“Kondisi tersebut karena minat masyarakat untuk divaksin cenderung menurun, sehingga BINDA Maluku akan terus melakukan jemput bola guna menggencarkan pelaksanaan vaksinasi di wilayah Maluku,” harapnya.

Dia menjelaskan, kegiatan vaksinasi ini tidak terlepas dari kerja sama yang baik antara BINDA Maluku dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Aru, Dinas Kesehatan dan juga Puskesmas Pattidjalabil.

“Maka itu, BINDA Maluku berkomitmen untuk terus menggencarkan vaksinasi guna meningkatkan capaian vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Kepulauan Aru, khususnya untuk dosis kedua dan booster yang masih rendah,” jelas Ichwan. (RIO)

  • Bagikan

Exit mobile version